Pendulum Watch

Sabtu, 08 Oktober 2011

Optimasi Windows XP

Sistem operasi windows xp memang sudah secara resmi digantikan oleh windows seven tapi bagi sebagian orang windows xp tetap menjadi pilihan dikarenakan beberapa alasan tertentu. Berikut ini beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk meng-optimasi  windows xp jika anda masih menggunakan OS legendaris dari Microsoft ini.
- Kurangi efek visual
  Secara default windows xp mengusung beberapa efek visual untuk memperindah tampilannya tapi tentunya   hal ini akan otomatis memerlukan penggunaan ram yang besar sehingga memperlambat kinerja sistem. Anda bisa mengurangi efek visual dengan cara membuka system properties. Caranya klik kanan My Computer,lalu klik tab Advance, klik setting pada bagian Performance. Pada tab Visual Effects, hilangkan semua centang kecuali untuk 2 bagian yang paling bawah.
setelah itu klik ok, lalu ok lagi.

- Matikan fitur layanan/service yang tidak perlu (memakai banyak memori)
  Ada banyak service atau layanan yang berjalan dan tidak kita sadari memakai resource atau memori yang besar. Berikut ini service yang bisa di-disable dengan aman.
    > Automatic Update
    > Error Reporting Service
    > Help
    > Indexing Service
    > System Restore
  Untuk men-disable-kan Caranya Klik kanan My Computer, manage. Kemudian pilih Services and Applications,lalu Services. Di sebelah kanan anda double klik layanan tersebut, pada tab general, pilih start up-nya menjadi disable, lalu pilih ok dan tutup jendela services.

- Matikan item start up yang tidak perlu
  Lihat item di sudut kanan bawah (system tray), semakin banyak item disana maka windows akan semakin lama di-loading. Disable-kan item yg tidak perlu dengan menjalankan msconfig. Caranya klik start,run,lalu ketikkan msconfig,klik ok. Hilangkan centang pada item yang tidak perlu mis. winamp agent, YM, dll. Kalau sudah klik apply lalu close lalu klik restart.

- Disable-kan pencarian folder dan printer otomatis
Secara default,windows xp akan melakukan pencarian otomatis folder dan printer yang di-share dalam jaringan LAN. Anda bisa matikan fitur ini. Caranya buka my computer,klik menu tool, lalu pilih folder option, pada tab view hilangkan centang pada Automatically search for folders and printers, klik apply lalu ok.

- Install system tools
Ada beberapa aplikasi system tools yang berguna untuk memanage atau maintenance system diantaranya Auslogics BoostSpeed, Tuneup Utilities, TweakNow PowerPack, dll.



  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar